Infolinks In Text Ads

Monday, April 7, 2008

GURU-GURU DI BANYUMAS JADI AJANG PROMOSI PRODUK HONDA PADA JAM DINAS
Sabtu, 29 Maret 2008. Di tengah-tengah kesibukan guru di sekolah dengan berbagai persiapan menghadapi UASBN, POPDA/SENI dan berbagai kegiatan KBM lainnya,beberapa guru senior dengan rata-rata masa kerja 15 tahun keatas diundang oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas untuk mengikuti kegiatan seminar setifikasi guru. Undangan tersebut tentu saja disambut gembira oleh mereka karena dalam benak para guru tersebut terdapat anggapan bahwa dirinya telah masuk dalam daftar quota sertifikasi tahun 2008 ini. Tapi ketika sampai di lokasi ternyata dipenuhi umbul-umbul dan berbagai atribut Honda beserta para SPG nya yang cantik-cantik membagi-bagikan selebaran kredit Sepeda Motor Honda. Sampai pada ruang penyelenggaraan juga dipenuhi atribut dan petugas dari Honda tanpa ada satupun tanda-tanda atau pejabat dari Dinas Pendidikan. Hal ini memancing salah seorang peserta untuk menanyakan kepada panitia tentang status acara, apakah acara resmi dari DInas Pendidikan atau acara promosi Honda, hal ini sempat menjadikan sedikit keributan dan kesalahpahaman, hampir-hampir acara tidak jadi berlanjut, untung pihak penyelengara dari Honda segera memnghubungi orang Dinas Via HP untuk datang memberikan penjelasan. Dan ternyata orang dari DInas ini lebih didengarkan penjelasannya dari pada ceramah sang Profesor yang mengisi acara intinya.Usut punya usut ternyata karena kurangnya koordinasi pihak honda dengan pihak Dinas Pendidikan dan celakanya pihak dinas juga terlalu gampang dimanfaatkan oleh pihak honda karena mungkin semuanya dibiayai oleh honda. (SP)

1 comments:

LTNNU said...

Betul apa yang Anda katakan, saya juga hadir pada acara tersebut. Memang menggelikan....

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger